Soal Dan Jawaban Lokasi dan Pengelolaan Produksi

1. Jelaskan hal-hal yang perlu dilakukan dalam aspek teknis/operasi, dan jelaskan pula alasan nya!
  • Lokasi Produksi tempat melakukan kegiatan produksi suatu perusahaan.
  • Sumber Bahan Produksi, tempat atau pihak-pihak yang menjadi sumber bahan yang akan diolah menjadi brang siap pakai atau  jual ke konsumen/
  • Teknis Operasional Produksi, penyajian teknik operasional produksi dalam studi kelayakan bisnis menceritakan singkat bagaimana keseluruhan proses produksi dalam pengolahan bahan baku kemudian dikemas barang siap jual.
2. Dalam aspek ini terdapat beberapa tujuan yang ingin dicapai. Jelaskan tujuan yang dimaksud!
  • Pelayanan yang diberikan kepada konsumen dapat lebih memuaskan.
  • Kemudian dalam memperoleh tenaga kerja yang diinginkan baik jumlah maupun kualifikasinya
  • Kemudahan dalam memperoleh bahan baku atau bahan penolong dalam jumlah yang diinginkan secara terus-menerus.
  • Kemudahan untuk memperluas lokasi usaha karena biasanya sudah di perhitungkan untuk keperluan lokasi sewaktu-waktu.
  • Memiliki nilai atau harga yang ekonomis yang lebih tinggi di masa akan datang.
  • Meminimalkan terjadinya konflik terutama dengan masyarakat pemerintah setempat.
3. Uraikan pertimbangan dalam menentukan suatu lokasi, baik untuk kantor pusat, gudang, maupun pabrik!
  • Jenis usaha yang di jalankan.
  • Apakah dekat dengan pasar atau konsumen
  • Apakah dekat dengan bahan baku.
  • Apakah tersedia tenaga kerja.
  • Tersedia sarana dan prasarana
  • Apakah dekat dengan pusat pemerintahan
  • Apakah dekat dengan lamba keungan
  • Apakah berada di kawasan industri
  • Kemudahan untuk melakukan ekspansi/perluasan usaha
  • Kondisi adat istiadat atau budaya
4. Paling tidak ada tiga metode yang sering digunakan untuk menentukan lokasi pabrik, jelaskan metode tersebut!
  • Dekat dengan pasar
  • Dekat dengan bahan baku
  • Tersedia lapangan kerja
  • Tersedia fasilitas transportasi seperti jalan raya, kereta api, pelabuhan laut
  • Sikap masyarakat
  • Tersedia sarana dan prasarana
5. Disamping masalah lokasi, aspek teknis juga menganalisa masalah layout. Jelaskan keuntungan deengan penentuan layout yang tepat!
  • Memberikan ruang gerak yang memadai untuk beraktivitas dan pemeliharaan
  • Pemakaian ruangan menjadi efisien
  • Mengurangi biaya produksi maupun investasi
  • Aliran material menjadi lancar
  • Biaya pengangkutan material dan barang jadi yang rendah
  • Kebutuhan persediaan rendah
  • Memberikan kenyamanan, kesehatan dan keselamatan kerja yang lebih baik
6. Uraikan jenis-jenis layout yang anda ketahui secara lengkap!
  •  Layout posisi tetap (fixed position layout), Fasilitas produksi ditata secara teratur, tidak berubah tempat selama fasilitas produksi tersebut masih digunakan dan akan dibongkar manakala proyek yang dikerjakan sudah selesai.
  • Layout proses (Process-Oriented Layout) atau layout fungsional,  Merupakan layout untuk perusahaan yang memproduksi produk dengan varian tinggi dan volume rendah. Persoalan yang dihadapi oleh perusahaan yang menggunakan layout ini adalah terdapatnya aliran material dan proses yang berbeda untuk setiap produk yang berbeda.
  • Layout kantor (office layout),  Hal yang ingin dicapai dengan pengaturan layout kantor yang baik adalah terdapatnya kemudahan kontak atau komunikasi bagi para karyawan yang menempati kantor tersebut. 
  • Layout layanan/eceran (Retail Layout),  Untuk perusahaan layanan, seluruh fasilitas produksi harus siap untuk digunakan dalam proses layanan. Sedangkan pada perusahaan  retail, layout perlu diatur dengan baik agar tempat layanan dapat terlihat cukup menyenangkan dan tidak terkesan tak beraturan serta kumuh. Pengaturan fasilitas produksi diupayakan agar semua produk (tangible) dapat terlihat dan pelanggan tertarik karena penataan tersebut. 
  • Layout gudang (warehouse layout), Layout gudang penyimpanan produk yang kurang sesuai akan berpengaruh kepada kualitas produk yang disimpan di dalam gudang, efisiensi penyimpanan  dan karyawan yang bekerja di dalam gudang.
  • Work-cell layout,  Layout ini merupakan pengembangan dari layout garis. Layout sel (celluler layout) artinya didalam garis produksi terdapat satu atau beberapa bagian yang akan menyelesaikan modul tertentu dan ini dilakukan dalam sebuah sel. 
7. Sifat produksi perusahaan industri dapat dibedakan dalam empat hal,  yaitu: exstractive, analitis, sinetis, dan pengubahan. Jelaskan masing-masing istilah tersebut!
  • Exstractive, yaitu pertambangan pertanian,  penebangan pohon dan perburuan binatang
  • Analitis, produksi yang menggunakan jenis bahan mentah untuk memproduksi dua atau lebih barang jadi
  • Sinetis, kebalikan dari produksi yang bersifat analitis
  • Pengubahan, produksi dimana bahan mentah hanya diubah bentuknya saja seperti penggergajuan besi
8. Jelaskan tiga metode penilaian hasil (value), perbandingan  biaya (cost comparison metho), dan metode analisis ekonomi ( economic analysis method). Jelaskan ketiga mode tersebut!
  • Value, yaitu pasar, transportasi, bahan baku, tenaga kerja, listrik, iklim
  • Biaya, yaitu dilakukan dengan menentukan besar kecilnya perkiraan biaya alternatif pilihan lokasi
  • Ekonomi, didasarkan berbagai jenis biaya yang akan menjadi beban usaha
9. Jelaskan tentang produktivitas !
Merupakan perbandingan antara output dan input

10. Jelaskan istilah standarisasi dan normalisasi, dan apa kelebihan dan kekurangan tersebut?!

     a) Standarisasi, yaitu mengurangi variasi-variasi hasil produksi sehingga barang menjadi satu jenis, satu bentuk, satu kualitas, dan satu warna.

         Kelebihan standarisasi;
  • Para teknisi lebih memahami sifat-safat barang
  • Tidak mungkin salah  spefisikasi dalan pembelian barang
  • Dengan menggunakan barang standar, barang yang lebih dapat dijual kembali ataupun di lakukan pertukaran
  • Memungkinkan pertukaran barang atau atau suku cadang yang sesuai dengan kriteria produksi standar yang pada akhir nya dapat mengurangi biaya
        Kekurangan standarisasi yaitu bahwa keinginan konsumen kurang diperhatikan

     b) Normalisasi, adalah perluasan dari standarisasi

         Kelebihan normalisasi bagi produsen , mengurangi persaingan anatara antara produsen
         Kelebihan normalisai bagi konsumen, harga barang lebih murah, barang tersebut dapat saling mengganti






0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.

Pencarian

Pages

About Me

Foto saya
Hollaa saya desy selamat datang di blogger ku,, semoga bisa membantu :)

About

Followers